www.transriau.com
11:43 WIB - Pj Gubri Akan Sentuh Infrastruktur Sampai ke 12 Kabupaten/Kota | 19:42 WIB - PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir | 07:54 WIB - Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri | 12:40 WIB - Pemprov Riau-PTPN IV Regional III Selaraskan Program Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan | 18:39 WIB - Program Pencegahan Stunting PHR di Riau Sasar 11.340 Penerima Manfaat | 16:08 WIB - Strategi Awal PalmCo Pasca Efektif KSO dan Kelola Perkebunan Sawit Terluas di Dunia
  Selasa, 23 April 2024 | Jam Digital
Follow:
 
Gubri Usulkan Tiga Major Project Provinsi Riau ke Kementerian Bappenas

Selasa, 03/03/2020 - 20:22:04 WIB

TERKAIT:
   
 

Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengusulkan tiga major project provinsi Riau kepada Kementerian Pembangunan Nasional/ Badan Perencanaan Pembangunan Nasional agar dapat dimasukkan ke dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2021.

Hal itu disampaikan Gubri saat Rapat Koordinasi (Rakor) dengan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, Suharso Monoarfa bersama jajarannya bersama para Gubernur se-Indonesia dengan tema" Memperkokoh Sinergi Pusat-Daerah dalam Rangka Pelaksanaan Major Project RPJMN 2020-2024" di Kementerian PPN/Bappenas, Jakarta, Selasa (3/3/2020).

Dalam paparannya, Gubri menyebutkan ketiga major project tersebut adalah, pembangunan pengaman pantai pulau terluar Indonesia, pembangunan jembatan yang menghubungkan ruas jalan Bengkalis-Ketam Putih ke ruas Jalan Tanjung Padang ke Teluk Belitung, dan jalan akses pelabuhan Kuala Enok di Indragiri Hilir.

Latar belakang pemilihan proyek pembangunan pengaman pantai pulau terluar Indonesia sebut Gubri, adalah Kepres Nomor 6 Tahun 2017 tentang penetapan pulau-pulau kecil terluar. Di Provinsi Riau kata Gubri lagi adalah Pulau Rupat, Bengkalis dan Rangsang merupakan pulau-pulau kecil terluar (PPKT) sekaligus merupakan kawasan strategis nasional tertentu (KSNT).

"Kondisi eksisting pada tiga pulau kecil terluar tersebut terjadi abrasi sepanjang 167,22 km yang disebabkan oleh kerusakan Mangrove serta gelombang dan arus laut yang besar dari Selat Malaka " beber Gubri yang didampingi Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Yan Prana Jaya, Plt Kadis PUPR-Perkimtan Provinsi Riau Taufik Oesman Hamid, Sekretaris Bappeda Riau Purnama, dan Kepala Badan Penghubung Provinsi Riau Erismam Yahya.

Upaya yang telah dilakukan Pemprov Riau terhadappembangunan pengaman pantai pulau terluar lanjut gubri antara lain rehabilitasi dengan menggunakan pemecah ombak, penertiban pemanfaatan dan penanaman mangrove, mengembangkan sektor ekonomi lain untuk mata pencarian alternatif di sektor perikanan dan tanaman pangan, pemulihan kawasan pesisir provinsi Riau sebagai proyek strategis nasioal, prioritas nasional dan menjadikan Pulau Rupat sebagai kawasan ekonomi khusus dalam RPJMN 2020-2024.

"Dukungan kesiapan daerah adalah pembentukan Satuan Tugas (Satgas) percepatan pemulihan kawasan pesisir dan laut di pulau- pulau perbatasan dengan Malaysia di wilayah Provinsi Riau, kajian penilaian kerusakan pantai dan perioritas penanganannya oleh BPPT, tahun 2019, pengembangan potensi ekonomi wilayah, pengembangan koperasi/BUMdes 20 unit per tahun, dan penanaman magrove 4 hektar per tahun," ulasnya.

Sementara usulan terkait pembangunan jembatan yang menghubungkan ruas jalan Bengkalis-Ketam Putih ke ruas Jalan Tanjung Padang ke Teluk Belitung sambung Gubri, selain kabupaten Bengkakis dan Meranti merupakan pulau kecil terluar, juga saat ini moda transportasi menuju pulau-pulau kecil itu hanya mengandalkan perjalanan laut. Sehingga perlu dibangun jembatan sebagai sarana angkutan orang dan barang dari pulau Bengkalis ke Pulau Meranti atau sebaliknya, sekaligus meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat, terutama di pulau Meranti sebagai daerah tingkat kemiskinan tertinggi di Provinsi Riau.

"Terkait dukungan kesiapan daerah, kita sudah menyusun FS melalui APBD Provinsi Riau tahun 2020. Perencanaan teknik jembatan Dakal- Ketam Putih, peningkatan jalan Dakal- Meranti Bunting, Ketam Putih- Kembung, Ketam Putih-Sekodi, dan pemeliharaan jalan Bengkalis- Ketam Putih," jelasnya.


Sedangkan pembangunan jalan akses pelabuhan Kuala Enok tanbah Gubri, provinsi Riau mengembangkan beberapa Pusat Pertumbuhan ekonomi, antara lain di Kuala Enok Riau Bagian Selatan. Selain itu, di Dumai Riau Bagian Uatara dan Tanjung Buton di Riau bagian Tengah

Perekonomian Provinsi Riau saat ini ucap Gubri didominasi oleh sektor primer antara lain sektor Pertambangan (25,9%) dan sektor pertanian (23,5%). Sektor Industri Pengolahan berkontribusi sebesar 25,4%, dan sisanya sektor lain. Perekomian Riau sangat dipengaruhi harga pasar global komoditi tersebut, khususnya minyak dan CPO. Perlu peningkatan di sektor industri, mengingat potensi sumber daya alam dan sektor jasa yang cukup besar.

Di tambah lagi posisi strategis Provinsi Riau berhadapan dengan jalur pelayaran Internasional Selat Melaka berbatasan dengan Malaysia dan Singapura. Juga daerah hinterland Kuala Enok yaitu Riau bagian selatan dan Jambi bagian utara merupakan daerah yang kaya akan hasil sumber daya alam seperti, perkebunan kelapa sawit, perkebunan kelapa, perkebunan Kelapa Hibrida, Perkebunan Kakao, Perkebunan Karet, dan Perkebunan Pinang.

"Kondisi eksisting Jalan Akses saat ini masih belum memadai," ulas Gubri seraya menyatakan dukungan kesiapan Daerah pada struktur ruang RTRW Provinsi Riau, Pelabuhan Kuala Enok merupakan Pelabuhan Pengumpul, pada pola Ruang RTRW Provinsi Riau, Kawasan Kuala Enok diperuntukkan sebagai Kawasan Industri, dan kawasan Kuala Enok-Pulau Burung merupakan Kawasan Strategis Provinsi Berdasarkan RTRWP Riau 2018-2038 dan RPJMD 2019-2024.

Dengan demikian dengan adanya tiga usulan major project tersebut kepada Kementerian Bappenas, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau berharap agar dapat diakomodir agar dimasukan ke dalam RKP prioritas tahun 2021 yang biaya pembangunannya menjadi tanggungjawab pusat.

"Kita berharap apa yang disampaikan pak Gubernur terkait usulan tiga major project provinsi Riau tadi kepada Menteri PPN dapat direalisasikan dan hendaknya masuk dalam RKP tahun 2021. Nanti akan kita lengkapi kekurang-kekurangan dokumen pendukung lainnya yang diperlukan, dan tambahan-tambahan pembangunan proyek yang sama, seperti jumlah pembangunan jembatan sebelum pelaksanaan Musrembangnas sekitar bulan April 2020," tambah Sekretaris Bappeda Provinsi Riau, Purnama. (mcr)



 
Berita Terkini:
  • Pj Gubri Akan Sentuh Infrastruktur Sampai ke 12 Kabupaten/Kota
  • PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir
  • Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
  • Pemprov Riau-PTPN IV Regional III Selaraskan Program Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan
  • Program Pencegahan Stunting PHR di Riau Sasar 11.340 Penerima Manfaat
  • Strategi Awal PalmCo Pasca Efektif KSO dan Kelola Perkebunan Sawit Terluas di Dunia
  • Menteri Perhubungan Dukung Penuh Lancang Kuning Carnival di Riau
  • Jaga Laju Kolaborasi ELNUSA dan PHR Sukses Rampungkan Proyek Survei Seismik 3D Balam South East
  • Indosat Ooredoo Hutchison dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence
  • Letjend Suharyanto: Keselamatan Masyarakat Sekitar Gunung Ruang Prioritas Utama
  • Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
  • Manajemen-Karyawan Komitmen Perkuat Sinergitas Akselerasi Kinerja Perusahaan
  • Setia Diladang Minyak, PHR Apresiasi Para Pekerja Blok Rokan yang Siaga Saat Lebaran
  • Region Head PTPN IV Regional III: Hari Kemenangan untuk Perkuat Perbaikan
  • Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga
  •  
    Komentar Anda :

     

     
    TRANS TERPOPULER
    1 Innalillahiwainnaillahi Rojiun..... Anggota DPRD Riau Rosfian Meninggal Dunia 
    2 Ustadz Mas’ud Tahidin Kupas Soal Motivasi Kerja di Al Munawwarah UIR
    3 Prediksi Bakal Pasangan Calon Bupati Kampar 2017
    4 PT Sinarmas Turunkan 3 Helikopter Padamkan Karlahut di Riau
    5 Koramil 11/Pwk Kandis Berikan Penyuluhan Wawasan Kebangsaan Kepada Pramuka Pondok Pesantren
    6 Pengumuman Persyaratan dan Permohonan Beasiswa Pemprov Riau tahun 2016
    7 Babinsa 02/Rambah Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Sejak Dini
    8 Syiar Baitullah, Penyiar Radio Ini Bisa Umroh Gratis dan Raih Income Puluhan Juta Rupiah
    9 Ibu Hamil Dilarang Lihat Gerhana Matahari Total, Fakta atau Mitos, Ini Penjelasannya
    10 Sempena HUT ke-97 Damkar, Burhan Gurning: Armada Kita Siap Siaga
     
    TRANS PILIHAN
    Sabtu, 20/04/2024 - 18:39 WIB
    Program Pencegahan Stunting PHR di Riau Sasar 11.340 Penerima Manfaat
    Strategi Awal PalmCo Pasca Efektif KSO dan Kelola Perkebunan Sawit Terluas di Dunia
    Menteri Perhubungan Dukung Penuh Lancang Kuning Carnival di Riau
    Produksi Migas Melalui Eksplorasi:
    Jaga Laju Kolaborasi ELNUSA dan PHR Sukses Rampungkan Proyek Survei Seismik 3D Balam South East
    Indosat Ooredoo Hutchison dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence
    Rakor Penanganan Erupsi Gunung Ruang
    Letjend Suharyanto: Keselamatan Masyarakat Sekitar Gunung Ruang Prioritas Utama
    Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
    Kepala BKKBN RI Apresiasi Regional 3 PTPN IV Komitmen Perangi Stunting
    Kecamatan Kulim Juara Umum MTQ, Berpeluang Wakili Kota Pekanbaru ke Tingkat Provinsi
    Hj Sulastri Raih Suara Tertinggi di Pekanbaru, Jadi Bukti Kebangkitan Demokrat di Kota Bertuah
    Agung Nugroho Terpilih Kembali Untuk DPRD Riau Raih 47.198 Suara Tertinggi di Dapil I Pekanbaru
    Tangisan Ida Yulita Susanti Pecah Ketika Mengingat Perjuangan Bersama Tim
    Gerak Cepat Pj Gubri SF Hariyanto, Segera Perbaiki Jalan Rusak
    Peraih Beasiswa PHR Regitha Nur Azizah Sabet Juara Nasional Pidato Bahasa Inggris
    Desa Tanjung Punak Binaan PHR Raih Juara I Apresiasi Desa Wisata Riau
     
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar | DPRD Rohil | DPRD Pekanbaru
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2016 PT. Trans Media Riau, All Rights Reserved