Antisipasi virus Corona, Pengunjung Gedung DPRD Riau diperiksa Suhu Tubuh
Rabu, 18/03/2020 - 20:49:02 WIB
|
Muflihun tampak memeriksa suhu tubuh pengunjung |
DPRD Riau melakukan pemeriksaan suhu tubuh ke pengunjung, Karyawan dan anggota Dewan. Hal itu bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona (COVID-19).
Pantauan media, pada Rabu siang (18/3/2020), plt. Sekwan Muflihun didampingi ketua komisi I Ade Agus Hartanto tampak memeriksa suhu tubuh pengunjung yang akan memasuki gedung parlemen itu.
Muflihun mengatakan alasan pengecekan suhu tubuh ini untuk mengantisipasi penyebaran corona di lingkungan DPRD Riau. "Pengecekkan suhu tubuh untuk mendeteksi pengunjung yang datang," kata Muflihun saat dikonfirmasi.
Kendati demikian, Muflihun mengatakan seluruh pengunjung DPRD Riau dalam keadaan sehat. Tidak ada pengunjung yang mengeluhkan sakit atau apapun. "Relatif dalam keadaan sehat," ujarnya.
Selain itu, Gedung DPRD juga dilakukan penyemprotan disinfektan di seluruh ruangan. Hal ini dilakukan agar seluruh ruangan bisa steril dari virus yang dapat menyebabkan kematian tersebut, dan memberikan rasa nyaman kepada seluruh anggota dewan dan Aparatur Sipil Negara (ASN) serta tamu yang datang. (trc)
Komentar Anda :